Peningkatan Produktivitas Tanaman Holtikultura dengan Pemanfaatan Lebah Tanpa Sengat (Trigona)
Event Highlight – Peningkatan Produktivitas Tanaman Holtikultura dengan Pemanfaatan Lebah Tanpa Sengat (Trigona)
Kelompok Keilmuan Agroteknologi dan Teknologi Bioproduk (KK-ATB) SITH ITB bekerjasama dengan petani tomat di Perkebunan Cigelang, Desa Pemulihan, Sumedang dalam rangka implementasi kegiatan pengabdian masyarakat yang didanai oleh Program Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat, Dan Inovasi ITB.
Penelitian ini diketuai oleh Dr. Muhammad Yusuf Abduh dan didukung oleh Dr. Ir. Robert Manurung, Dr. Rijanti Rahaju, Dr. Aep Supriyadi, Khairul Hadi Burhan, MT, Mochamad Firmansyah, ST., M. Si dan Tjokorda Istri Indira, ST. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas tanaman tomat di Perkebunan Cigelang dengan bantuan lebah tanpa sengat (Tetragonula Laeviceps) sebagai agen penyerbukan.
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi langkah awal penerapan tekonologi tepat guna yang sedang dikembangkan oleh KK ATB khususnya yang terkait dengan lebah tanpa sengat untuk meningkatkan produktivitas tanaman dan juga menghasilkan bioporoduk lainnya seperti propolis dan madu. Kerjasama ini juga diharapkan terus berlanjut untuk mendukung visi SITH dalam mendorong pengembangan bioindustri berbasis kekayaan hayati Indonesia.
Kegiatan ini merupakan salah satu dari kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang dilakukan oleh SITH ITB.
Profile: Dr. M. Yusuf Abduh
Kegiatan ini didukung oleh @itb1920 dan @lppm_itb