Portofolio Mata Kuliah BM-2101 Mikrobiologi Umum
Metode Perkuliahan
Perkuliahan dilakukan melalui tatap muka dan dilakukan tanya-jawab serta presentasi oleh mahasiswa.
Metode Evaluasi
Evaluasi perkuliahan dilakukan sebanyak tiga kali, yaitu dua kali pada pertengahan semester (UTS) dan satu kali di akhir semester (UAS). Evaluasi tersebut mencakup seluruh materi yang telah disampaikan di kelas.
Selain ujian, evaluasi juga dilakukan dengan pemberian kuis, tugas dan presentasi.
Untuk mendorong tercapainya tujuan pendidikan tinggi sesuai UU No. 12 Tahun 2012, diberikan pula apresiasi terhadap pengembangan karakter mahasiswa.
Sistem Penilaian
Terdapat beberapa komponen nilai yang menyusun nilai akhir (DNA). Berikut adalah komponen nilai beserta bobotnya :
– Nilai UTS 1 dengan bobot 15%
– Nilai UTS 2 dengan bobot 15%
– Nilai UAS dengan bobot 30%
– Nilai Kuis, Tugas dan Presentasi dengan bobot masing-masing 8%
Indeks nilai didasarkan kepada hasil perhitungan nilai akhir, dengan range dihitung berdasarkan nilai maksimum, nilai minimum dan nilai rata-rata.
Pelaksanaan Perkuliahan
Minggu ke-
Realisasi
Keterangan
1 Pengantar Dalam pertemuan ini dibahas mengenai Scope and History of Microbiology , yang meliputi alasan pentingnya mempelajari Mikrobiologi, ruang lingkup mikrobiologi, sejarah mikrobiologi, germ theory of disease , perkembangan bidang-bidang mikrobiologi, serta peran penting penelitian mikrobiologi untuk meningkatkan taraf hidup manusia.
2 Dasar-dasar Kimia Kehidupan Dalam pertemuan ini dibahas mengenai dasar-dasar kimia yang berhubungan dengan makhluk hidup, chemical building blocks dan ikatan kimia, air dan larutan, serta senyawa organik.
3 Mikroskop dan Pewarnaan Dalam pertemuan ini dibahas mengenai sejarah penggunaan mikroskop, prinsip-prinsip dalam penggunaan mikroskop, jenis-jenis mikroskop, serta teknik penggunaan mikroskop termasuk preparasi dan pewarnaan mikroba.
4 Prokaryot dan Eukaryot Dalam pertemuan ini dibahas mengenai struktur umum sel, karakteristik sel prokaryot dan eukaryot, evolusi melalui endosimbiosis, serta transportasi zat melalui membran sel.
5 Konsep Metabolisme Dalam pertemuan ini dibahas mengenai konsep-konsep metabolisme, enzim, inhibisi enzim, metabolisme anaerob (glikolisis dan fermentasi), metabolisme aerob (respirasi), metabolisme lemak dan protein, proses-proses metabolisme lainnya, serta penggunaan energi.
6 Pertumbuhan dan Kultur Bakteri Dalam pertemuan ini dibahas mengenai pertumbuhan dan pembelahan sel, faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan bakteri, sporulasi, kultur bakteri, serta organisme hidup yang tidak dapat dikultur.
7 Genetika Mikroba Dalam pertemuan ini dibahas pendahuluan mengenai proses-proses genetika, replikasi DNA, sintesis protein, regulasi metabolisme, serta mutasi.
8 UTS 1 Ujian dalam bentuk essay, mencakup seluruh materi perkuliahan hingga minggu keenam.
9 Transfer Gen dan Rekayasa Genetika Dalam pertemuan ini dibahas berbagai tipe dan peranan transfer gen, transformasi, transduksi, konjugasi, perbandingan beberapa mekanisme transfer gen, plasmid, dan rekayasa genetika.
10 Pengenalan Taksonomi Bakteri Dalam pertemuan ini dibahas taksonomi sebagai ilmu pengklasifikasian organisme, cara menggunakan kunci taksonomi, sistem klasifikasi 5 kingdom , sistem klasifikasi 3 domain , pengklasifikasian virus, perkembangan pencarian hubungan kekerabatan organisme, taksonomi bakteri serta nomenklatur.
11 Pengendalian Mikroba Dalam pertemuan ini dibahas mengenai prinsip-prinsip sterilisasi dan desinfeksi, pengendalian mikroba dengan menggunakan agen antimikroba yang bersifat kimiawi maupun fisika, agen antimikroba yang dapat digunakan in vivo , pengendalian virus dan eukaryot patogen, serta resistensi terhadap antimikroba.
12 Mikrobiologi Makanan, Mikrobiologi Medik, Mikrobiologi Lingkungan Dalam pertemuan ini dilakukan presentasi oleh kelompok mahasiswa, yang membahas berbagai kasus yang berkaitan dengan mikrobiologi terapan.
13 Mikrobiologi Makanan, Mikrobiologi Lingkungan. Dalam pertemuan ini dilakukan presentasi oleh kelompok mahasiswa, yang membahas waste water treatment , siklus nutrien, biodegradasi dan bioremediasi, serta pembuatan keju.
14 Mikrobiologi Medik Dalam pertemuan ini dilakukan presentasi oleh kelompok mahasiswa, yang membahas person-to-person disease serta biodiversitas mikroba yang berkaitan dengan kesehatan.
15 UTS 2 Dalam UTS ini diuji seluruh materi yang dibahas dari minggu ke-7 hingga minggu ke-14.
16 UAS Ujian dilakukan dalam bentuk essay dan bersifat komprehensif, mencakup seluruh materi yang diberikan dalam mata kuliah ini.