Enter your keyword

Kuliah Tamu Strategi Pemanfaatan Sumber Daya Hutan secara Berkelanjutan

Kuliah Tamu Strategi Pemanfaatan Sumber Daya Hutan secara Berkelanjutan

Penulis : Wiwit Astari, S.T.
JATINANGOR, SITH.ITB.AC.ID – Untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan mahasiswa mengenai pengolahan dan pemanfaatan sumber daya hutan secara berkelanjutan, Program Studi Rekayasa Kehutanan menyelenggarakan kuliah tamu yang berjudul Strategi Pemanfaatan Sumber Daya Hutan Secara Berkelanjutan pada hari Selasa, 18 Februari 2020 di Ruang Seminar Labtek IA Kampus ITB Jatinangor. Kuliah tamu ini merupakan bagian dari mata kuliah Ekonomi Sumber Daya Hutan (BW3203), dengan menghadirkan Ir. Dicky Yuana Rady selaku Kepala Divisi Regional Perum Perhutani Jabar-Banten selaku pembicara.

Sesi pertama kuliah dimulai dengan pemaparan selayang pandang mengenai Perum Perhutani yang meliputi struktur organogram, wilayah kerja dan program-program yang dicanangkan oleh Perum Perhutani khususnya dalam bidang pemanfaatan sumber daya hutan. Pada tahun 2020, tema utama dari program yang diusung Perum Perhutani adalah serving people, taking care planet for sustainability, dimana pengelolaan hutan tidak hanya diorientasikan untuk pemanfaatan sumber daya hutan secara komersial, namun ditujukan untuk mewujudkan  tiga aspek keberkelanjutan sekaligus, yaitu aspek ekologi, sosial dan ekonomi.

Ir. Dicky Yuana Rady lebih lanjut menjelaskan beberapa program unggulan Perum Perhutani untuk mewujudkan visi keberlanjutan pemanfaatan hutan, antara lain meliputi:

  1. Perhutanan Sosial
  2. Pengembangan Tanaman Biomassa/ Hutan Energi
  3. Penelitian Mengenai Jasa Lingkungan dan Satwa Liar
  4. Agroforestry
  5. Industri Getah Pinus
  6. Industri Pengolahan Minyak Kayu Putih
  7. Ekowisata

Pada sesi kedua dilakukan diskusi dengan mahasiswa dengan moderator Dr. Yooce Yustiana selaku pengampu mata kuliah Ekonomi Sumber Daya Hutan. Pada sesi ini peserta memiliki kesempatan untuk bertanya dan juga memberikan pendapat terhadap apa yang telah disampaikan. Beberapa peserta sangat tertarik dengan program pengembangan hutan tamanan biomassa/hutan energi yang telah dibuat oleh Perum Perhutani sebagai salah satu sumber untuk menghasilkan wood pellet. Perum Perhutani sudah mengembangkan hutan energi di KPH Sukabumi, Purwakarta dan Indramayu. Perum Perhutani pun sangat berharap terdapat mahasiswa SITH ITB khususnya Rekayasa Kehutanan yang melakukan penelitian mengenai hutan energi di wilayah kerja Perum Perhutani. Selain itu, peserta sangat antusias dengan program ekowisata yang terdapat di daerah Jawa Barat yang dikelola oleh Perum Perhutani. Peserta juga memberikan masukan terkait atraksi, fasilitas serta berbagi pengalaman saat mengunjungi lokasi ekowisata yang dikelola oleh Perum Pehutani.

Pada sesi terakhir Ir. Dicky Yuana Rady memberikan kesimpulan bahwa Perum Perhutani merupakan perusahaan yang tidak berpaku terhadap keuntungan. Program program Perum Perhutani khususnya dalam pengelolaan sumber daya hutan selalu mempertimbangkan kesejahteraan masyarakat, kesehatan lingkungan dan terpenuhinya permintaan pasar mengenai sumber bahan baku dari hutan.

Kuliah tamu ditutup oleh Kaprodi Rekayasa Kehutanan Dr. Elham Sumarga, dilanjutkan dengan pemberian kenang-kenangan kepada pembicara dan foto bersama dengan seluruh peserta kuliah tamu.

X